Rabu, 23 Januari 2019

SMK MUHAMMADIYAH SIAP MEMBAWA MURID'' NYA UNTUK BERPRESTASI.

SMK Muhammadiyah 1 Kepanjen SUKSES MAKSIMAL, MENJADI JUARA LKS KAB. MALANG TAHUN 2015

POSTED BY 
Pada tahun 2015 ini, LKS bergengsi tingkat kabupaten Malang diselenggarakan selama 2 hari, 28-30 September 2015. SMK Muhammadiyah 1 Kepanjen tak mau ketinggalan, apalagi sekolah ini pernah menjuarai LKS Nasional selama tiga periode berturut-turut dalam bidang Industrial control, bahkan atas nama Graha Louvit Samaratungga yang akan mewakili Indonesia mengikuti World Skill International Competition tingkat internasional di Brasil. Kegiatan lomba kompetensi ini rutin diselenggarakan setiap tahunnya. Namun, di tahun 2015 ini berbeda karena lomba dimulai dari tingkat kabupaten sehingga benar-benar murni filternya. Siapa yang tak kenal dengan SMK Muhammadiyah 1 Kepanjen jagonya nyabet juara dalam LKS.
LKS biasanya di selengarakan tahunan dan di peruntukan bagi siswa-siswi SMK sesuai bidang keahlian yang diajarkan pada SMK peserta. Lebih tepatnya LKS ini setara OSN (Olimpiade Sains Nasional) yang diadakan di SMP/SMA. Pemenang LKS tingkat nasional akan mewakili Indonesia ke ASEAN Skills (kompetisi keahlian tingkat ASEAN) dan World Skills International Competition (kompketisi keahlian tingkat dunia), siswa yang mengikuti LKS adalah siswa yang telah lolos seleksi tingkat kabupaten dan provinsi dan karenya adalah siswa-siswi terbaik dari provinsinya masing-masing.
Siswa yang ditunjuk untuk mewakili LKS tingkat kabupaten berasal dari berbagai jurusan dan bidang lomba. Diantaranya yaitu, debat bahasa Indonesia, debat bahasa Inggris, kimia industri, matematika, industrial controlrobotic, teknik pemesinan, teknik kendaraan ringan, futsal, teknik sepeda motor, voli, fisika, dll. Sebelum terjun untuk mengikuti lomba, calon peserta lomba menjalani latihan yang dibimbing oleh bapak ibu guru pembimbingnya di masing-masing jurusan dan bidang. Untuk lebih jelasnya kita simak penjelasan singkat di bawah ini.
  1. LKS Kab. Malang dengan bidang lomba debat Bahasa Indonesia.
Siswa yang ditunjuk mampu masuk ke dalam babak penyisihan, meski LKS bidang lomba debat Bahasa Indonesia baru pertama diadakan di tingkat kabupaten. Perjuangan maksimal hanya mengandalkan persiapan lomba melalui latihan wawancara dengan guru pembimbing kurang dari seminggu. Kesulitan peserta lomba debat bahasa Indonesia adalah kurangnya refrensi dan barunya peserta dalam debat, para perserta juga kesulitan membuat argumentasi terkait dengan opini dan pendapat yang berkaitan dalam materi serta sulit mempertahankan pendapat yang disertai bukti yang kuat dari sumber-sumber seperti buku dan media cetak dan elektronik. Oleh karena itu, peserta kesulitan untuk mempertahankan pendapat tersebut.
  1. LKS Kab. Malang dengan bidang lomba debat Bahasa Inggris.
  2. LKS Kab. Malang dengan bidang fisika.
Pembina LKS fisika lebih dikenal sebagai seorang guru yang bergelar doktor ialah Dr.Suwardi. Pak Wardi begitu akrab disapa, memiliki cara tersendiri untuk menyeleksi siswanya yang akan diikutkan LKS. Seleksi dilakukan secara ketat dengan cara diberikan pretest, materi yang diberikan oleh Bapak Suwardi adalah materi dasar seperti sistem satuan, dinamika gerak, kesetimbangan benda, dan hampir seluruhnya materi dasar fisika. Dari hasil pretest muncul nilai tertinggi, lalu diambil 3 orang, dan yang terpilih untuk mewakili sekolah kita adalah Ade Gusti (XI TOI 1), Mayang dan Nurul (XI MM). Persiapan yang sangat singkat, pak Wardi memberikan motivasi pada siswa yang akan mengikuti LKS “ Tak ada saingan terberat, melainkan hanya waktu yang sangat singkat”.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

7 Game Mobile Terbaik 2018.

7 Game Mobile Terbaik 2018, Bukan Mobile Legend atau PUBG Seiring berkembangnya zaman yang semakin modern ini, game game di Androi...